• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Tentang Kami
Tuesday, July 1, 2025
  • Login
Portallnews.id
Advertisement
  • Beranda
  • News
  • Hukum & Kriminal
  • E-Magazine
  • Politik
  • Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Kesehatan
  • Ekonomi
No Result
View All Result
Portallnews.id
  • Beranda
  • News
  • Hukum & Kriminal
  • E-Magazine
  • Politik
  • Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Kesehatan
  • Ekonomi
No Result
View All Result
Portallnews.id
No Result
View All Result
Home Headline

Kota Besar yang Kecil di Daerah Istimewa

by portall news
February 20, 2025
in Headline
Statistika, Matematika, Bahasa dan Abu Nawas

Prof. Dr. Sudjarwo, M.S.

193
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

Oleh: Sudjarwo, Guru Besar Universitas Malahayati Lampung

PORTALLNEWS.ID (Bandar Lampung) – Siang yang terik menerpa daerah istimewa di wilayah Indonesia yang sedang kami kunjungi; bersama rombongan kecil mahasiswa pascasarjana mendatangi pusat kesehatan masyarakat di salah satu daerah yang bernama “besar”, tetapi melayani hanya satu desa dengan jumlah penduduk terpadat di daerah ini. Mahasiswa dan rombongan diterima oleh kepala pusat kesehatan masyarakat setempat yang seorang dokter muda energik, dengan segudang pengalaman dan penguasaan masalah yang sangat mumpuni.

Wilayah kerjanya hanya satu desa, tetapi kepadatan penduduknya luar biasa, jika dibandingkan dengan daerah kita (Sumatera pada umumnya) sama dengan jumlah penduduk dua kecamatan dijadikan satu. Jumlah dokter yang melayani enam orang, dengan standar pelayanan kelas utama, sekalipun fasilitas yang ada seadanya.

Baca Juga

Pemprov Lampung Hadiri Rakor Nasional, Bahas Percepatan Pembangunan Rumah dan Pengendalian Inflasi

Apel Tiga Pilar, Walikota Eva Tegaskan Peran Penting RT dan Pamong Jaga Keamanan Kota

Jalan Sehat HUT Kota Bandar Lampung Meriah, Hadiah Mobil hingga Umroh Dibagikan!

Sekalipun Pendapatan Asli Daerah sangat kecil, dan hanya mengandalkan sektor pariwisata, namun upaya mempertahankan pelayanan prima untuk warganya luar biasa. Bahkan dapat dikatakan melampaui batas-batas kemampuan yang mereka miliki. Bisa dibayangkan pusat kesehatan masyarakat ini memiliki sejumlah dokter dan sejumlah tenaga medis yang siap membantu memberikan pelayanan dua puluh empat jam, sekalipun mereka memiliki tetangga rumah sakit dan dikelilingi tempat dokter spesialis praktek. Masyarakat kelas bawah secara ekonomi, menjadi sekala prioritas bagi mereka.

Semangat pengabdian yang luar biasa bekerja tanpa suara alias senyap, mereka lakukan dengan sungguh-sungguh. Ditengah-tengah suasana “pemotongan” anggaran di berbagai sektor, termasuk kesehatan; mereka gagah berani berjuang untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakatnya.
Semangat pengabdian yang ditopang oleh kemampuan intelektual yang tinggi bagi para penyelenggaranya, memang merupakan modal dasar yang tangguh guna mewujudkan visi dan misi yang mereka emban. Hal ini sangat dirasakan saat hadir di tengah-tengah mereka; sampai-sampai ada mahasiswa pascasarjana yang juga seorang dokter berkomentar “yang kita punya mereka punya, sebaliknya banyak yang mereka punya, kita tidak punya”, salah satu diantaranya adalah jiwa korsa dan semangat juang tinggi mereka.

Namun, dari semua yang mereka miliki, ada yang mereka tidak punyai yaitu; sikap arogansi dari masyarakat yang dilayani. Banyak para peserta berbisik di sekitar penulis ingin mencontoh tampilan seorang satuan pengamanan, yang berbadan tinggi besar; sekalipun wanita tampak tampilan ketegasan di tengah pelayanan. Tentu saja keluarga pasien yang rewel minta pelayanan melebihi aturan, termasuk antrian, jika berhadapan dengan model satuan pengamanan begini akan mikir dua kali.

Hal lain adalah kebersihan lingkungan yang terjaga; sekalipun gedung mereka tampak tua, tetapi soal kebersihan tidak terabaikan. Sesuai dengan nama daerahnya memang “Gede” dalam arti besar yang sesungguhnya jika berkaitan dengan kebersihan dan tata laksana lingkungan.

Tingkat kesadaran warga akan kesehatan memang merupakan “pintu masuk” bagi terjaganya kualitas layanan yang mereka tampilkan. Hal ini dibuktikan dengan satuan-satuan tugas kesehatan masyarakat yang mereka bentuk pada tingkat dusun; mendapatkan respon positif dari warga, sekalipun tidak ada dana pendukung yang menyertainya.
Dengan begini, apakah masih harus tetap dipertahankan pikiran untuk pemotongan anggaran bidang kesehatan dan pendidikan untuk masyarakat. Rasanya kita telah berbuat ketidakadilan ditengah pengabdian yang dilakukan oleh para petugas kesehatan di lapangan. Tidak salah jika ada pemikiran yang mengatakan bahwa “anggaran boleh dipotong, namun tidak untuk bidang kesehatan dan pendidikan”.

Semua hal di atas adalah fakta lapangan, oleh sebab itu jika elemen mahasiswa berteriak dimana-mana, dasar mereka adalah antara lain kondisi ini. Namun sayang masih ada segelintir orang yang menjadi busser hanya karena sekedar untuk mendapatkan kebutuhan dasar. Sementara mereka yang selalu memikirkan kondisi bangsa ini ke depan, tampaknya sudah mulai lelah dan masa bodoh. Semoga oleh-oleh yang menjadi uneg-uneg ini bisa menggema di tengah padang pasir harapan.
Salam Waras. (R-1)

Previous Post

Resmi Dilantik, Eva-Deddy Siap Lanjutkan Program di Bandar Lampung

Next Post

Gubernur  Rahmat Mirzani Djausal Resmi Terima Jabatan, Tekankan Kolaborasi  untuk Kemajuan Daerah

Next Post
Gubernur  Rahmat Mirzani Djausal Resmi Terima Jabatan, Tekankan Kolaborasi  untuk Kemajuan Daerah

Gubernur  Rahmat Mirzani Djausal Resmi Terima Jabatan, Tekankan Kolaborasi  untuk Kemajuan Daerah

Presiden Prabowo Lantik Dedi – Topani Sebagai Bupati – Wakil Bupati Pesisir Barat

Presiden Prabowo Lantik Dedi – Topani Sebagai Bupati – Wakil Bupati Pesisir Barat

SPI Unila Gelar Bimtek untuk Peningkatan Tata Kelola

SPI Unila Gelar Bimtek untuk Peningkatan Tata Kelola

Pimpinan DPRD Lampung Hadiri Sertijab Gubernur di Jakarta

Pimpinan DPRD Lampung Hadiri Sertijab Gubernur di Jakarta

Usai Dilantik Presiden, Sertijab Bupati – Wakil Bupati Pesibar Digelar di Ballroom Hotel Movenpick  Jakarta

Usai Dilantik Presiden, Sertijab Bupati – Wakil Bupati Pesibar Digelar di Ballroom Hotel Movenpick  Jakarta

No Result
View All Result

Recent Posts

  • Pemprov Lampung Hadiri Rakor Nasional, Bahas Percepatan Pembangunan Rumah dan Pengendalian Inflasi
  • Apel Tiga Pilar, Walikota Eva Tegaskan Peran Penting RT dan Pamong Jaga Keamanan Kota
  • Jalan Sehat HUT Kota Bandar Lampung Meriah, Hadiah Mobil hingga Umroh Dibagikan!
  • Secangkir Kopi Dini Hari
  • Jalan Teuku Cik Ditiro Bandar Lampung Segera Dicor Beton

Recent Comments

  • portall news on British Propolis Dapat Mengobati Berbagai Penyakit Ini
  • Icha on British Propolis Dapat Mengobati Berbagai Penyakit Ini
Portallnews.id

© 2020 Portallnews.id

PORTALLNEWS.ID hadir ke tengah masyarakat memberikan sajian berita yang berkualitas dan berimbang.

  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • Beranda
  • News
  • Hukum & Kriminal
  • E-Magazine
  • Politik
  • Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Kesehatan
  • Ekonomi

© 2020 Portallnews.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist