PORTALLNEWS.ID (Bandar Lampung) – Pusat Unggulan Instituasi (PUI) Perguruan Tinggi PT Green Technology Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Lampung (Unila) dan Pusat Kajian Riset Strategis Universitas Singa Perbangsa Karawang (Unsika) menjajaki kerjasama riset teknologi hijau terbarukan.
Hal ini dibahas saat menerima kunjungan tim Unsika di Kantor PUI PT Green Technology LPPM Unila, Selasa (2 /8/2022).
Ketua PUI PT Green Technology LPPM Unila Dr. Ir. Sri Ratna S, M.T., menyambut baik niat kerja sama riset dari Pusat Kajian Riset Strategis Unsika. Dia menyampaikan, kolaborasi riset antara universitas merupakan kunci dalam membawa Indonesia menjadi yang terdepan dalam pengembangan teknologi hijau terbarukan.
Beberapa riset yang dapat dijajaki terkait dengan riset ecocomposite, sawit, kemasan daun, kendaraan listrik, dan energi terbarukan.
Koordinator Pusat Kajian Riset Strategis Unsika Ir. Dessy Agustina Sari, S.T., M.T., IPP., menguraikan, Unsika memahami kompetensi universitas dapat meningkat melalui kerja sama antarperguruan tinggi.
Banyak sumber daya yang bisa berbagi untuk mencapai kualitas riset yang tinggi. Kami harap kunjungan ini merupakan yang pertama dari perjalanan kolaborasi riset antara Unila dan Unsika,” ujarnya.
Dalam kunjungan, Pusat Kajian Riset Unsika juga melihat riset yang dikelola PUI PT Green Technology Unila seperti Mobil Listrik Unila EVU-01 yang dikembangkan Ir. Martinus, S.T., M.Sc dan Ir. Meizano Ardhi Muhammad, S.T., M.T.
“Kami berharap ada joint research yang bisa dilakukan bersama Unsika dalam waktu dekat,” ujar Martinus. (RLS/R-1)
Recent Comments