Walikota Eva Dwiana Tinjau Vaksinasi Booster di Universitas Lampung

PORTALLNEWS.ID ( Bandar Lampung) – Walikota Bandar Lampung Eva Dwiana Tinjau Vaksinasi Booster Batch 1 I yang diselenggarakan di Aula Fakultas Pertanian Universitas Lampung, Minggu (20/2/2022).

Pelaksanaan vaksinasi booster Batch I yang bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung ini diberikan kepada Dosen, Tenaga Pendidik serta Mahasiswa/Mahasiswi Universitas Lampung.

Walikota yang meninaju pelaksaan vaksinasi itu sesekali juga terlihat memberikan motivasi dan meyakinkan bahwa disuntik vaksin tidaklah sakit.

‘ Ayo, takut ya, coba sambil liat muka dokternya . Jangan takut ya, bunda nemenin nih, enggak sakitkan.’ Ujar Eva saat meberikan dukungan kepada salahsatu mahasiswi yang sedang disuntik Vaksin.

Walikota juga mengapresiasi tenaga kesehatan yang selalu tampil dalam upaya pencegahan penyebaran covid-19.

“ Terimakasih ya dok, semangat terus, nanti bunda kasih beasiswa untuk melanjutkan pendidikan menajdi dokter specialis. Tapi harus mengabdi di wilayah Bandar Lampung ya, “ ungkap Eva.

Walikota Eva Dwiana berharap dengan vaksinasi booster bersama Unila target vaksinasi bagi seluruh masyarakat tercapai.

“Untuk target vaksinasi booster ini seperti vaksinasi 1. Pelaksanaan vaksinasi juga dibantu berbagai pihak ada dari Unila , Polda, Danrem, Kapolres, Dandim dan Perusahan, insyaallah menambah jumlah persentase dikota bandar Lampung, ” ujar Eva.

Eva juga berpesan kepada masyarakat walaupun sudah divaksin tetap pakai protokol kesehatan. Apalagi varian baru Omicron luar biasa tingkat penyebarannya.

“Saya minta kerjasamanya, Kalo bukan kita sapa lagi yang menjaga, kita sehat insyallah keluarga kita sehat, kalo kita aman aktivitas kita berjalan dengan baik,” kata Eva

PortalLnews TV

 

 

Sementara itu, Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan Unila Prof. Dr. dr. Asep Sukohar, S.Ked., M.Kes, mengungkapkan, pelaksanaan Vaksinasi batch 1 melibatkan para dokter muda dan dokter internship Fakultas Kedokteran Unila sebagai vaksinator. Mereka sebelumnya telah mengikuti pelatihan di sejumlah rumah sakit.

“Vaksinasi batch 1 ini adalah transisi dari Dinas Kesehatan Kota Bandar Lampung ke Unila. Saya berharap semua mahasiswa dapat tervaksinasi sehingga perkuliahan tatap muka segera terealisasi,” ujar Asep