PORTALLNEWS.ID ( Bandar Lampung )– Walikota Bandarlampung Eva Dwiana mendatangi lokasi kejadian kebakaran didepan Pasar Cimeng jalan KH. Hasyim Ashari kelurahan Pesawahan, kecamatan Teluk Betung Selatan, Jum’at malam (7/5/2021).
Walikota Eva Dwiana beserta rombongan datang pukul 21.30 wib, dan langsung menemui korban kebakaran.
Eva berjanji bahwa akan memberi santunan terhadap para korban kebakaran melalui dinas sosial.
” Besok akan ada tim sosial yang mengecek kesini. Akan kami beri bantuan apalagi ini menjelang hari raya,” terangnya.
Dalam kesempatan ini, Walikota juga menghimbau kepada masyarakat kota Bandarlampung untuk selalu berhati-hati.
” Kalau mau masak atau menyalakan kompor , barang elektronik harus kita cek kembali, apalagi ini bulan puasa biasanya suka ketiduran jadi harus di teliti lagi, suapaya tidak ada kejadian seperti ini,” imbaunya.
Sementara itu Kepala dinas BPBD, Syamsul Rahman mengatakan ada 10 mobil pemadam kebakaran (damkar) yang di turunkan untuk menjinakkan si jago merah.
” Ada 10, 6 mobil pemadam kebakaran berasal dari BPBD dan 4 sisanya berasal dari tim pensuplai yakni kecamatan TKT, TBU, TBS dan Panjang,” bebernya.
BPBD kota Bandarlampung juga mengerahkan 45 personil untuk memadamkan api tersebut. Dari pantauan Lampung Segalow di lapangan, api berhasil di padamkan pada pukul 21.30 wib.
Recent Comments