• Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Tentang Kami
Tuesday, March 28, 2023
  • Login
Portallnews.id
Advertisement
  • Beranda
  • News
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Kesehatan
  • Activity
  • Ekonomi
No Result
View All Result
Portallnews.id
  • Beranda
  • News
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Kesehatan
  • Activity
  • Ekonomi
No Result
View All Result
Portallnews.id
No Result
View All Result
Home Activity

FJPI Lampung Gelar Bedah Film “She Said” Perjuangan Jurnalis Membongkar Kasus Kekerasan Seksual

by portall news
March 11, 2023
in Activity, Headline
FJPI Lampung Gelar Bedah Film “She Said” Perjuangan Jurnalis Membongkar Kasus Kekerasan Seksual

Puluhan peserta menonton Film She Said yang ditayangkan oleh FJPI Lampung, Sabtu (11/3/2023), dalam rangka International Women's Day 2023.

124
VIEWS
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

PORTALLNEWS.ID (Bandar Lampung) – Suasana di lantai satu Kafe Maharindu, lingkungan kampus Universitas Lampung (Unila), Sabtu (11/3/2023), hening. Puluhan penonton menatap layar monitor yang menayangkan film She Said, terlihat menahan nafas. Mereka ikut terbawa suasana ruang redaksi New York Times yang akan mem-publish berita kekerasan seksual yang dilakukan oleh seorang produser ternama Hollywood, Harvey Weinstein.

Tim redaksi New York Times, termasuk dua jurnalis yang melakukan investigasi lapangan, yaitu Jodi Kantor dan Megan Twohey menatap tajam berita di layar komputer yang berisi data dan pengakuan lengkap dari para korban kekerasan seksual.

Ketika salah satu tim redaksi di newsroom New York Times menekan tombol “Publish”, serentak semua penonton ikut menghembuskan nafas panjang. “Yes!” ujar para penonton yang seakan ikut merasakan beratnya perjuangan para jurnalis New York Times membongkar kasus kekerasan seksual tersebut.

Baca Juga

Mobil Penuh Bekas Tembakan Ditemukan Warga Di Pesawahan Desa Rejomulyo

Bulan Penuh Berkah, Bupati Pesawaran Bersama Baznas Beri Bantuan Kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Debat Bidang Hukum, Tim SMA Al Kautsar Juara 1 Nasional ILDC FH UI

Publikasi berita New York Times itu akhirnya membongkar kekerasan seksual yang dilakukan Harvey Weinstein selama hampir tiga dekade. Ini mendorong munculnya gerakan #MeToo berupa aksi melawan dan melaporkan pelaku pelecehan seksual ke ranah hukum.

Film yang diangkat dari kisah nyata ini mengungkap ada sekitar 82 perempuan yang menjadi korban kekerasan seksual Harvey. Pelaku sempat dijatuhi hukuman 23 tahun penjara, kemudian naik banding, dan resmi dijatuhi hukuman 16 tahun penjara oleh persidangan di Los Angeles.

Penayangan dan bedah film She Said digelar oleh Forum Jurnalis Perempuan Indonesia (FJPI) Lampung dalam rangka memperingati International Women’s Day (IWD) 2023. Bedah film ini diikuti oleh berbagai organisasi dan komunitas, diantaranya YLBHI LBH Bandar Lampung, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Lampung, Forum Puspa Lampung, LAdA Damar, dan YKWS.

Juga hadir dari Solidaritas Perempuan Sebay Lampung, Damar Lampung, UKPM Teknokra Universitas Lampung , Walhi Lampung, Aliansi Jurnalis Indonesia (AJI) Bandar Lampung, Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Lampung, Pers Sukma, dan Pewarta Foto Indonesia (PFI) Lampung.

Bedah Film She Said

Empat narasumber aktivis perempuan membedah Film She Said.

Usai penayangan film sekitar dua jam, dilakukan bedah film dengan menghadirkan narasumber Direktur Lembaga Advokasi Perempuan Damar Lampung Ana Yunita Pratiwi, Komunitas Klub Nonton Nada Bonang, Divisi Gender AJI Bandar Lampung Kiki Novilia, dan Ketua FJPI Lampung Vina Oktavia.

Nada Bonang mengupas film dari sisi narasi dan sinematik. Menurutnya, film She Said mudah dipahami dan enak ditonton karena memiliki narasi yang bagus, walau kurang dari sisi sinematik.

“Satu hal lagi, film ini menceritakan tentang kekerasan seksual, tetapi tidak ada sama sekali menampilkan adegan kekerasan seksual. Ini bagus banget, sangat menghargai dan menghormati korban,” ujar Nada Bonang.

Menurut Nada, film ini juga menggambarkan bagaimana kejahatan seksual terjadi secara terstruktur di industri film Hollywood. Apakah di industri perfilman Indonesia ini juga mungkin terjadi?

“Sangat mungkin,” jawab Nada.

Sementara, Ana Yunita Pratiwi menyatakan, kasus kekerasan seksual seperti gunung es, tidak banyak yang terungkap, tetapi banyak terjadi. Apalagi di era digital, kata Ana, kejahatan seksual berisiko dialami semua kalangan baik anak-anak, remaja, anak muda, hingga dewasa.

“Tetapi yang dominan menjadi korban adalah kalangan remaja dan anak muda, contohnya CPNS muda rentan menjadi korban kekerasan seksual,” tuturnya.

Menurut Ana, data Komnas Perempuan mencatat provinsi Lampung masuk urutan ke-7 angka kekerasan seksual tertinggi di Indonesia.

“Ini harus menjadi wacana kita semua, tidak hanya komunitas perempuan saja, tetapi semua pihak, karena kekerasan seksual itu bisa terjadi di industri perfilman, di tempat kerja, di sekolah, pondok pesantren dan ruang cyber,” urainya.

Namun, di sisi lain, lanjut Ana, cyber space dapat digunakan untuk advokasi penindakan kasus kekerasan seksual. Banyak korban kekerasan seksual yang tidak mendapatkan keadilan secara konvensional, kemudian melakukan viral justice.

“Diviralkan dulu kasusnya, baru dapat keadilan,” kata Ana.

Selanjutnya, Vina Oktavia mengatakan, film She Said merefleksikan bagaimana jurnalis melakukan tugas secara profesional dengan pendekatan humanis dan empati dalam meliput kasus kekerasan seksual.

“Perlu pendekatan yang soft, tidak mudah membuat korban satu per satu mengungkapkan kekerasan seksual yang dialaminya,” ujar Vina.

Menurutnya, ada ungkapan menarik yang disampaikan jurnalis Megan Thowey kepada narasumber koban kekerasan seksual yang dia wawancara.

“Aku tidak bisa mengubah apa yang sudah terjadi di masa lalu, tapi bersama mungkin kita bisa melindungi orang lain,” ujar Vina mengutip ungkapan Megan Thowey dalam film tersebut.

“Ini sangat penting, bahwa pemberitaan tentang kasus kekerasan seksual dapat mengungkap dan menindak pelaku yang mungkin masih berkuasa agar ke depan tidak ada lagi korban-korban lainnya,” tutur Vina.

Program FJPI Lampung

FJPI sendiri, lanjut Vina, melakukan program internal berupa peningkatan kemampuan dan kompetensi jurnalis perempuan agar memiliki perspektif gender.

Selain itu, FJPI bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindunhan Anak (DPPPA) Lampung juga akan menggelar workshop penulisan jurnalistik berperspektif gender bagi para jurnalis Lampung.

“Pada hari ini, FJPI juga melakukan kampanye sosial peduli korban kekerasan seksual dengan menggalang donasi tanpa uang melalui Campaign.com. Kami membutuhkan support dari teman-teman semua untuk melakukan empat aksi empati kepada korban kekerasan seksual melalui foto yang di-upload di aplikasi Campaign,” ujar Vina.

Dengan empat langkah aksi dari supporter akan dikonversi ke dalam bentuk uang Rp14.000. Donasi baru bisa dicairkan dan disalurkan kepada korban kekerasan seksual berupa bantuan sembako dan peralatan sekolah bagi anak korban, jika supporter sudah mencapai 100 orang.

“Kami mengajak teman-teman semua untuk ikut serta melakukan aksi ini. Kami butuh 100 supporter agar donasi bisa dicairkan dan disalurkan kepada korban kekerasan seksual,” pungkas Vina. (RINDA/R-1)

Tags: Aksi kampanye FJPI Lampungbedah film she saidFilm She SaidFJPI LampungFJPI Lampung galang donasiKorban kekerasan seksual
Previous Post

LBH Pers Sayangkan Perlakuan Kades Way Nipah Lakukan Kekerasan pada Jurnalis

Next Post

SMSI Bandar Lampung Komitmen Membina Media Siber Menjadi Profesional

Next Post
SMSI Bandar Lampung Komitmen Membina Media Siber Menjadi Profesional

SMSI Bandar Lampung Komitmen Membina Media Siber Menjadi Profesional

IRES Gelar Diskusi : Depo Pertamina Plumpang Abaikan Mitigasi Bencana di Daerah Padat Penduduk

IRES Gelar Diskusi : Depo Pertamina Plumpang Abaikan Mitigasi Bencana di Daerah Padat Penduduk

Tekan Angka Stunting, Unila Tandatangani MoU Dengan BKKBN

Tekan Angka Stunting, Unila Tandatangani MoU Dengan BKKBN

Rakernas II Pengusaha Organizer di Bali Hasilkan 5 Rekomendasi Buat Pemerintah

Rakernas II Pengusaha Organizer di Bali Hasilkan 5 Rekomendasi Buat Pemerintah

ITERA Luncurkan Wakaf Iptek Untuk Kemandirian Pendanaan Penelitian dan Inovasi Teknologi

ITERA Luncurkan Wakaf Iptek Untuk Kemandirian Pendanaan Penelitian dan Inovasi Teknologi

No Result
View All Result

Recent Posts

  • Mobil Penuh Bekas Tembakan Ditemukan Warga Di Pesawahan Desa Rejomulyo
  • Bulan Penuh Berkah, Bupati Pesawaran Bersama Baznas Beri Bantuan Kepada Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
  • Debat Bidang Hukum, Tim SMA Al Kautsar Juara 1 Nasional ILDC FH UI
  • Kemendagri Dorong Papua Pegunungan Percepat Realisasi APBD
  • Tim Kemendagri  Monitoring Percepatan Realisasi APBD dan Penanganan Inflasi di Kota Samarinda

Recent Comments

  • portall news on British Propolis Dapat Mengobati Berbagai Penyakit Ini
  • Icha on British Propolis Dapat Mengobati Berbagai Penyakit Ini
Portallnews.id

© 2020 Portallnews.id

PORTALLNEWS.ID hadir ke tengah masyarakat memberikan sajian berita yang berkualitas dan berimbang.

  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • Tentang Kami

Follow Us

No Result
View All Result
  • Beranda
  • News
  • Hukum & Kriminal
  • Politik
  • Lampung
    • Bandar Lampung
    • Lampung Barat
    • Lampung Selatan
    • Lampung Tengah
    • Lampung Timur
    • Lampung Utara
    • Mesuji
    • Metro
    • Pesawaran
    • Pesisir Barat
    • Pringsewu
    • Tanggamus
    • Tulang Bawang
    • Tulang Bawang Barat
  • Pendidikan
  • Olahraga
    • Kesehatan
  • Activity
  • Ekonomi

© 2020 Portallnews.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist